Pertarungan Pahlawan Raksasa, Ini 5 Game Ultraman Terbaik yang Pernah Ada
Game Ultraman sejak zaman PS1 sudah ada. Game bergenre fighting ini memang fan service banget dan pastinya disukai para penggemar Ultraman.
Pertarungan Pahlawan Raksasa, Ini 5 Game Ultraman Terbaik yang Pernah Ada – Serial Tokusatsu telah menjadi tontonan banyak anak kecil di jepang bahkan dunia. Tokusatsu yatiu serial action untuk anak-anak di mana selalu ada pahlawan yang memerangi kejahatan. Di Jepang, Ultraman termasuk Tokusatsu populer sekelas Kamen Rider.
Banyak seri-seri Ultraman yang sukses di pasaran. Pernak-pernik atau merchandise Ultraman juga selalu laku dibeli para fans. Game bertema Tokusatsu satu ini juga banyak orang mainkan lho.
Berikut ini adalah deretan game terbaik superhero berbadan raksasa yang bisa kamu coba mainkan.
Ultraman Nexus
Pertama ada Ultraman Nexus. Game satu ini rilis di konsol PlayStation 2 (PS2). Game satu ini menawarkan gameplay fighting yang berbeda dari biasanya. Gak cuma asal bertarung dengan monster, kamu juga bisa bermain sebagai tokoh utama saat jadi manusia.
Ultraman Fighting Evolution Rebirth
Selanjutnya ada Ultraman Fighting Evolution Rebirth yang masuk dalam list ini. Gim bertema Ultraman ini memang sangat populer di era PS2 lho. Kamu bisa bertarung menggunakan berbagai Ultraman yang saat itu populer banget. Contohnya seperti Ultraman Gaia, Tiga, Dyna, bahkan Cosmos. para monster juga bisa kamu pakai.
Ultraman All Star Chronicle
Berbeda dari daftar di atas, Ultraman All Star Chronicle menyajikan gameplay yang beda. Tidak fighting, game satu ini menawarkan gameplay action strategy. Kamu dapat mengatur pergerakan Ultraman layaknya main catur.
Ultra Coliseum DX: Ultra Senshi Daishuketsu
Selanjutnya ada Ultra Coliseum DX: Ultra Senshi Daishuketsu. Game bertema pahlawan raksasa ini bisa dimainkan di konsol Wii. Berbagai Ultraman favofit kamu bisa dimainkan di sini lho.
City Shrouded in Shadow
Dan, yang terakhir ada City Shrouded in Shadow. Game satu ini menawarkan feel yang berbeda dari game-game setipe sebelumnya. Di sini, kamu tidak akan jadi Ultraman atau para monster, melainkan jadi warga yang terjebak dalam pertarungan dua raksasa ini. Tugasmu adalah untuk melarikan diri dari daerah pertarungan tersebut. Game satu ini terbilang seru kare akan memberikan feel sebagai orang yang terjebak di tengah pertarungan dua raksasa.
Baca Juga:
Biasanya di Smartphone, Ini 6 Game Memasak yang Bisa Kamu Mainkan di PC
Gak Kalah dari PUBG atau Fortnite, Ini 7 Game Battle Royale Teraneh yang Pernah Ada
Gak Perlu Adu Jotos Sama Jefri Nichol, Ini 8 Game Berkelahi Legend yang Memorable Banget